Wisata Telaga Warna Dieng Wonosobo Tempat indah dan Hijau

Wisata dieng memang banyak sekali di gemari oleh masyarakat pemburu tempat wisata, dari mulai candi, gunung, dan wisata-wisata indah nan elok lainya, salah satunya adalah Telaga warna.

Telaga warna adalah tempat wisata yang berada di kawasan dataran tinggi dieng, kabupaten wonosobo jawa tengah, Telaga ini mungkin bisa di katakan salah satu wisata yang cukup terkenal dan menjadi andalan wisata kabupaten wonosobo, Telaga warna adalah sebuah danau yang mempunyai dua warna pada airnya, sangat indah sekali saat telihat warnanya yang contras, apalagi jika kita melihatnya dari ketinggian.



telaga warna dieng wonosobo

Ditempat ini anda juga bisa memilih tempat strategis untuk memilih view yang cocok dengan yang anda inginkan, beberapa tempatnya mungkin cocok dengan suasana dan gaya anda, entah santai, keren, sedih dengan pemandanga keren, gaya sinetron, gaya jomblo, :v dan lain sebagainya.

Karena fenomena yang telaga yang berubah warna ini menjadikan namanya cukup di kenal di bandingkan dengan wisata lainya seperti candi dan sebagainya, apalagi jika di saat hari libur tentu akan terjadi macet karena banyaknya pengunjung, jadi jangan heran ya kalau main kesini dan ramenya bikin sesak.

Lokasi Telaga Warna Dieng


Lokasi Telaga warna dieng berada di Dieng wetan, kecamatan kejajar, kabupaten Wonosobo, Jawa tengah. Berada pada ketinggian 2000 meter di atas permukaan laut (MDPL).

Di sekitar area wisata telaga warna ini juga terdapat obyek  wisata lainya yang tidak kalah indahnya, masih wisata telaga yaitu telaga Pengilon, letaknya di sebelah telaga warna. dan selain itu juga ada Gua-Gua alam dan bangunan Dieng plateau yang bisa kamu gunakan sebagai spot foto yang keren-keren juga.

wisata telaga warna dieng

Akses Jalan Menuju Telaga Warna Dieng 


Akses menuju Telaga warna dieng cukup mudah, saat masuk kawasan dataran tinggi dieng, anda akan menemukan pertigaan , langsung saja ambil jalur kiri menuju telaga warna di dieng wetan.

Lebih jelasnya anda bisa melihatnya di peta di bawah ini.


Harga Tiket Masuk Telaga warna Dieng

Harga Tiket telaga warna saya rasa standar seperti wisata-wisata lainya yaitu hanya dengan Rp.10.000,- Per orangnya. 

Penasaran..? ayuk cepetan segera kunjungi tempat wisata yang keren ini, mau anak muda, bapak-bapak, atau anak-anak bisa main, asalh dengan penjagaan orang tua ya.




Posting Komentar untuk "Wisata Telaga Warna Dieng Wonosobo Tempat indah dan Hijau"